10 rahasia mendapatkan tubuh idealmu
10 RAHASIA MENDAPATKAN TUBUH IDEALMU
Memiliki tubuh ideal merupakan impian bagi kaum perempuan. Banyak usaha dan uang yang sudah terbuang sia-sia namun hasil tak kunjung terlihat. Fokus dan konsistensi merupakan kunci utama untuk mendapatkan tubuh impian, tentunya diiringi dengan rahasia simpel yang mungkin terlewat namun berguna untuk menurunkan berat badanmu!
Yuk, kita cari tahu rahasianya!

JANGAN PERNAH LEWATKAN SARAPAN
Mengonsumsi makanan yang kaya protein, serat, dan karbohidrat kompleks seperti telur dan oatmeal telah terbukti dapat menurunkan berat badan karena mengurangi keinginan nyemil di siang hari.

KONSUMSI LEBIH BANYAK PROTEIN
Makanan yang kaya akan protein membutuhkan energi lebih banyak untuk mencernanya sehingga membantu menurunkan berat badan. Tak hanya itu juga, protein mampu menjaga kadar otot di dalam tubuh saat proses menurunkan berat badan, mengurangi rasa lapar, dan meningkatkan metabolisme tubuh.

TIDUR MINIMAL 8 JAM SEHARI
Sudah bukan rahasia lagi bahwa tidur cukup dapat memberikan efek pada penurunan berat badan dan menjaga berat badan ideal karena pembentukan masa otot terjadi saat Anda beristirahat!

OLAHRAGA RUTIN
Tingkatkan metabolisme Anda dengan rutin berolahraga terutama kardio untuk meningkatkan peredaran darah dan oksigen dengan olahraga minimal 30 menit sehari.

KONSUMSI BANYAK BUAH DAN SAYUR
Buah dan sayur mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh, serta dengan kalori yang rendah—Anda bisa mengonsumsi sayur dan buah untuk membantu menurunkan berat badan!

SERAT TINGGI UNTUK TUBUH RAMPING
Makanan dengan serat tinggi cenderung memberikan rasa kenyang tanpa kalori yang tinggi karena serat sulit dicerna di usus besar. Jadi, jangan ragu untuk mengonsumsi brokoli setiap harinya!

MINUM AIR MINIMAL 8 GELAS
Tahukah Anda bahwa kekurangan air dapat menyebabkan Anda ingin makan secara berlebihan! Ambil segelas air sebelum makan dan saat Anda ingin ngemil agar Anda tidak makan secara berlebihan.

BERLATIH ANGKAT BEBAN
Tak hanya kardio, Anda pun membutuhkan pelatihan otot karena otot membakar kalori 4 kali lipat lebih banyak daripada kardio. Tubuh Anda akan terus membakar kalori saat Anda telah selesai melakukan latihan, membentuk lekuk tubuh, dan meningkatkan metabolisme. Hebat bukan?

KURANGI JAJAN DI LUAR
Yup! Salah satu saran sederhana untuk menurunkan berat badan adalah dengan memasak sendiri makanan Anda! Kurangi membeli makanan di luar yang tidak bisa Anda perkirakan kalorinya dan asal-usul bahan bakunya. Selain lebih sehat dan bersih, juga lebih murah lho!

BANTU DENGAN FIRMING RITUAL
Apabila Anda merasa kulit Anda kurang kencang, cobalah melakukan firming ritual dengan memijat, mengangkat sel-sel kulit mati, dan melembapkan kulit. Pemijatan membantu melancarkan peredaran darah sehingga tubuh tampak lebih kencang dan mengurangi tampilan selulit. Menggunakan scrub dengan pijatan ringan membantu mengangkat sel-sel kulit mati sehingga kulit terasa lebih lembut. Sedangkan menggunakan pelembap tubuh akan menjaga kelembapan dan keelastisitasan kulit sehingga mengurangi munculnya stretch marks pada kulit.
Salah satu perawatan untuk membantu mengencangkan kulit adalah rangkaian Spa of The World™ Firming Ritual, dengan Thai Makrut Lime Toning Oil, French Grape Seed Body Scrub, dan Ethiopian Green Coffee Body Cream yang akan memberikan kekencangan tubuh yang Anda inginkan. Tak hanya itu, perawatan ini dapat Anda lakukan di manapun, dan kapanpun—nikmati relaksasi spa tanpa harus pergi ke salon. Miliki tubuh ideal Anda dengan rangkaian Spa of The World™